INFO TERKINI :
MUSIK DAN INTERNET

Lihat dan Download Lirik lagu Gratis dan Terlengkap dari lagu Daerah, Nasional, dan Internasional


Cara Menemukan Kembali Dirimu yang Hilang

Website Nasty Jumpa lagi dalam postingan yang mungkin sangan anda perlukan, Silahkan baca infonya dibawah ini.

 

Kita bisa saja merasa tiba-tiba hilang arah, kebingungan baik dalam pekerjaan, hubungan cinta, peran sebagai orang tua atau hanya 'tersesat' dalam hidup begitu saja. Hal itu adalah hal yang wajar dan dialami oleh banyak orang. Percayalah hal itu bukan berarti hidupmu kacau dan berantakan. Masa-masa itu ibarat masa inkubasi dimana kamu diberi kesempatan untuk bertransfomasi.

Tentu kita tidak bisa terus diam dalam 'ruang gelap' dimana kita tidak tahu arah hidup kita. Maka bangkitlah dan ciptakan kehidupan yang kamu cintai. Berikut ini beberapa tips yang mungkin saja bisa membantumu keluar dari labirin kebingungan tersebut :

1. Ingatlah apa yang kamu sukai dan lakukanlah kembali
Kapan terakhir kali kamu begitu merasa senang? Apakah kamu ingat bagaimana semua hal tampak begitu mudah dan menyenangkan? Hal tersebut terjadi ketika kamu sangat menikmati hidupmu ketika itu. Namun seiring kita beranjak dewasa, semakin besar tekanan akan tanggung jawab dan semua hal yang terasa memberatkan kita. Cobalah kembali lakukan hal-hal yang kamu senangi, tidak ada alasan karena tidak ada waktu, uang dan sebagainya. Kamu harus berkomitmen pada dirimu sendiri untuk meluangkan waktu bersenang-senang.

2. Berpetualanglah
Beri waktu dan ruang untuk dirimu kembali dengan menceburkan diri pada sebuah petualangan. Kamu bisa melakukannya selama sebulan, seminggu ataupun hanya di akhir pekan. Tapi biarkan dirimu mengalami hal-hal lain diluar sana yang jauh dari rutinitas yang membosankan. Beri waktu dirimu untuk bisa mengamati dan menikmati dunia yang tidak selebar daun kelor.
3. Ingatlah apa mimpi terbesarmu
Apa impian yang pernah kamu miliki sebelum hidupmu terjun dalam segala rupa kesibukan? Bukalah kembali buku harianmu atau ingatan, kamu ingin menjadi seperti apa, memiliki apa dan melakukan apa. Apa yang hatimu inginkan dan coba raih selama ini. Renungkanlah dan ciptakan kembali mimpimu lebih besar dari titik kehidupanmu saat ini.
4. Keluar dari zona nyaman
Inilah saatnya kamu memperbesar zona nyamanmu dengan keluar dari rutinitas. Cobalah hal-hal baru dan bertemu dengan banyak orang lain. Inilah saatnya menantang dirimu sendiri untuk melakukan hal-hal yang tidak biasa. Biarkan adrenalin memiliki dirimu untuk sementara waktu.
5. Diam dan mendengar
Setiap hari di setiap hal banyak sekali tanda-tanda bagi masing-masing individu. Hanya saja kita sulit untuk membuka mata karena tertutup oleh kesibukan setiap hari. Cobalah berdiam, beri perhatian pada setiap hal yang terjadi padamu. Lagu yang diputar di radio, orang yang kamu temui di sekitar dan semua hal yang terjadi padamu. Perhatikan dan bukalah mata serta hatimu untuk memahami.
6. Ingatlah bahwa kamu memiliki kekuatan untuk menjadi apapun, siapapun, yang kamu inginkan
Kita selalu memiliki pilihan untuk menentukan yang terbaik dalam hidup yang kita inginkan. Setiap hari kita diberi pilihan untuk melakukan apapun, diberi kekuatan untuk menjadi apa dan siapa. Hanya saja terkadang kita lupa pilihan dan kekuatan yang kita miliki. Fokus dan sadarilah bahwa semesta selalu memberi jawaban untuk setiap pertanyaan yang kamu cari.
7. Mintalah bantuan
Hal itu bukanlah hal yang memalukan. Banyak orang di dunia yang bisa kita minta bantuan. Bahkan terkadang kita tak perlu meminta, berbincanglah dengan siapapun untuk mendapatkan pandangan baru yang lebih luas untuk melihat hidup ini.
So, jangan biarkan dirimu terus menerus tersesat. Bukankah hidup terlalu sayang untuk disia-siakan dalam kebingungan.

Demikianlah postingan ini, jika menurut Anda Bermanfaat silahkan SHARE, Terimakasih

@Salam
 Website Nasty


telegram

0 Response to "Cara Menemukan Kembali Dirimu yang Hilang"

Post a Comment

Silahkan Berkomentar dengan Jelas dan Sopan