Modul PKB SMP IPA Kelompok Kompetensi C
Website Nasty Jumpa lagi dalam postingan yang mungkin sangat anda perlukan,
Silahkan baca infonya dibawah ini.
Guru
mempunyai kewajiban untuk selalu memperbaharui dan meningkatkan kompetensinya
melalui kegiatan pengembangan keprofesian berkelanjutan sebagai esensi
pembelajar seumur hidup. Dalam rangka mendukung pengembangan pengetahuan dan
keterampilannya, dikembangkan modul untuk Pengembangan Keprofesian
Berkelanjutan (PKB) yang berisi
topik-topik penting. Dengan adanya modul ini, memberikan kesempatan kepada guru
untuk belajar lebih mandiri dan aktif.
Modul ini dapat digunakan oleh guru sebagai bahan ajar dalam kegiatan
diklat tatap muka langsung atau tatap muka kombinasi (in-on-in).
Modul
pengembangan karier guru yang berjudul “Metode dan Pendekatan Pembelajaran pada
Pembelajaran IPA” merupakan modul untuk kompetensi pedagogi guru pada Kelompok
Kompetensi C (KK C). Materi pada modul dikembangkan berdasarkan kompetensi
profesional guru pada Permendiknas Nomor 16 Tahun 2007.
Setiap
materi bahasan dikemas dalam kegiatan pembelajaran yang memuat tujuan,
indikator pencapaian kompetensi, uraian materi, aktivitas pembelajaran,
latihan/kasus/tugas, rangkuman, umpan balik, dan tindak lanjut. Pada setiap
komponen modul yang dikembangkan ini telah diintegrasikan beberapa nilai
karakter bangsa, baik secara eksplisit maupun implisit yang dapat
diimplementasikan selama aktivitas pembelajaran dan dalam kehidupan sehari-hari
untuk mendukung pencapaian revolusi mental bangsa. Integrasi ini juga merupakan
salah satu cara perwujudan kompetensi sosial dan kepribadian guru (Permendiknas
Nomor 16 Tahun 2007) dalam bentuk modul. Selain itu, disediakan latihan soal dalam bentuk pilihan
ganda yang berfungsi juga sebagai bahan latihan untuk guru dalam meningkatkan
pemahaman konsep.
Pada
bagian pendahuluan modul diinformasikan tujuan secara umum yang harus dicapai
oleh guru setelah mengikuti diklat, Peta Kompetensi yang harus dikuasai guru
pada KK C, Ruang Lingkup, dan Cara Penggunaan Modul. Setelah guru mempelajari
modul ini diakhiri dengan Evaluasi untuk mengetahui pemahaman profesional guru
terhadap materi.
Demikianlah
postingan ini, jika menurut Anda Bermanfaat silahkan SHARE, Terimakasih
0 Response to "Modul PKB SMP IPA Kelompok Kompetensi C"
Post a Comment
Silahkan Berkomentar dengan Jelas dan Sopan