INFO TERKINI :
MUSIK DAN INTERNET

Lihat dan Download Lirik lagu Gratis dan Terlengkap dari lagu Daerah, Nasional, dan Internasional


Aplikasi DISPAKATI, Pengertian dan Fungsinya untuk PAK Integrasi Berbasis Online

Aplikasi DISPAKATI, Pengertian dan Fungsinya untuk PAK Integrasi Berbasis Online

Penetapan Angka Kredit (PAK) adalah hasil penilaian yang diberikan berdasarkan angka kredit untuk pengangkatan dan kenaikan pangkat dalam jabatan guru dalam penilaiannya, unsur yang digunakan meliputi unsur utama dan unsur penunjang.

Sebelumnya penetapan angka kredit dilakukan secara konvensional, dengan mengumpulkan sejumlah berkas yang kemudian dinilai oleh tim penilai. Berdasarkan hasil penilaian kemudian ditentukan seorang PNS berhak naik pangkat/jabatan atau tidak memenuhi syarat (TMS).

Setelah ditetapkannya Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2023 tentang Jabatan Fungsional, dan Surat Edaran Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 8 Tahun 2023, maka harus dilakukan penyesuaian angka kredit dari konvensional ke integrasi.

Hal ini dilakukan agar angka kredit pejabat fungsional sebelumnya dapat dikumulatifkan dengan angka kredit konversi versi Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor 1 tahun 2023 tentang Jabatan Fungsional.

Dokumen yang dibutuhkan untuk menghitung penyesuaian angka kredit konvensional ke angka kredit integrasi adalah Dokumen Penetapan Angka Kredit (PAK) Konvensional terakhir pejabat fungsional tersebut. Batas akhir proses penyesuaian angka kredit konvensional ke integrasi adalah 31 Desember 2023.

Untuk proses penyesuaian angka kredit konvensional ke angka kredit integrasi ini BKN telah meluncurkan Aplikasi DISPAKATI dan SIM-PAKin.


Aplikasi DISPAKATI (Digitalisasi sistem penilaian angka kredit konvensional ke integrasi) adalah aplikasi berbasis online yang ditujukan untuk membantu instansi pemerintah pusat/daerah dan/atau instansi pembina dalam melakukan penyesuaian angka kredit konvensional ke angka kredit integrasi bagi pejabat fungsional di lingkungannya dan/atau yang menjadi binaannya.

Aplikasi DISPAKATI ini digunakan untuk penetapan angka kredit integrasi bagi jabatan fungsional dengan golongan ruang IV/b ke bawah. Sedangkan untuk golongan ruang IV/b keatas menggunakan aplikasi SIM-PAKIn (Sistem Informasi Manajemen Penyesuaian Angka Kredit Integrasi).

Petugas yang mengintegrasi PAK konvensional guru golongan IV/a ke bawah adalah Tim PAK Kabupaten/Provinsi dan Sekretariat di Dinas Pendidikan setempat melalui aplikasi DISPAKATI. Sedangkan guru yang memiliki golongan IV/b ke atas melakukan pengintegrasian secara mandiri melalui aplikasi SIMPAKIn.

Berkas yang harus disipakan oleh guru adalah PAK Konvensioonal yang telah dilegalisasi oleh pejabat yang berwenang dan juga Pakta Integritas yang template-nya telah tersedia.

Demikianlah postingan ini, jika menurut Anda Bermanfaat silahkan SHARE, Terimakasih

@Salam Website Nasty 

telegram

0 Response to "Aplikasi DISPAKATI, Pengertian dan Fungsinya untuk PAK Integrasi Berbasis Online"

Post a Comment

Silahkan Berkomentar dengan Jelas dan Sopan