INFO TERKINI :
MUSIK DAN INTERNET

Lihat dan Download Lirik lagu Gratis dan Terlengkap dari lagu Daerah, Nasional, dan Internasional


Download Silabus OSN SD Tahun 2024

Download Silabus OSN SD Tahun 2024

Berikut ini dibagikan Silabus Olimpiade Sains Nasional (OSN) jenjang Sekolah Dasar Tahun 2024.

Olimpiade Sains Nasional tingkat Sekolah Dasar (OSN-SD) merupakan salah satu wadah strategis untuk menyiapkan sumber daya manusia dengan kemampuan yang handal dibidang sains dan memiliki karakter kuat, kokoh, dan tahan uji.

Efektifitas program tersebut ditentukan melalui proses persiapan pra kompetisi melalui tahap penyisihan dan tingkat nasional.


Tujuan OSN SD Tahun 2024

OSN-SD Tahun 2024 secara umum bertujuan sebagai wahana kompetisi dalam cabang lomba Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) bagi peserta didik SD dan atau yang sederajat untuk meningkatkan mutu pendidikan khususnya bidang sains yang berasaskan pendidikan karakter meliputi religiusitas, integritas, nasionalisme, kemandirian dan gotong royong.

Selain hal itu, kegiatan ini juga sebagai bagian dari upaya komprehensif dalam penumbuhkembangan budaya belajar, kreativitas, dan motivasi berprestasi. Kompetisi ini dirancang sebagai kompetisi yang sehat serta menjunjung tinggi nilai- nilai sportivitas.


Sedangkan secara khusus, OSN SD 2024 bertujuan sebagai berikut.

1. Menyediakan wahana bagi peserta didik SD dan atau yang sederajat untuk mengembangkan talenta di cabang lomba Matematika dan IPA, sehingga peserta didik dapat berkreasi, terampil, memecahkan masalah, dan mampu mengembangkan seluruh aspek kepribadiannya.

2. Memotivasi peserta didik SD dan atau yang sederajat untuk selalu meningkatkan kemampuan spiritual, emosional, dan intelektual berdasarkan norma dan tata nilai yang baik.

3. Memotivasi peserta didik SD dan atau yang sederajat untuk mengaplikasikan pengetahuan cabang lomba Matematika dan IPA dalam kehidupan sehari-hari.

4. Memotivasi guru untuk meningkatkan kualitas dan kreativitas pembelajaran Matematika dan IPA di SD dan atau yang sederajat.

5. Memotivasi institusi/lembaga pendidikan untuk meningkatkan kualitas penyelenggaraan pendidikan.

6. Memotivasi para pemangku kepentingan untuk menyosialisasikan dan menanamkan nilai-nilai spiritual, emosional, dan intelektual pada lingkungan yang menjadi tanggung jawabnya.

Sasaran pelaksanaan OSN SD Tahun 2024 ini adalah peserta didik kompetisi pada jenjang SD/MI/Sederajat dari seluruh Indonesia dan Sekolah Indonesia Luar Negeri, baik negeri maupun swasta yang telah lolos melalui seleksi OSN-K (ditetapkan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota dan Balai Pengembangan Talenta Indonesia) dan OSN-P (ditetapkan oleh Balai Pengembangan Talenta Indonesia).

Ajang OSN masuk dalam kelompok bidang Riset dan Inovasi. Cabang lomba dalam Olimpiade Sains Nasional jenjang SD/MI/Sederajat adalah Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA).


Jadwal OSN SD Tahun 2024

Berikut ini adalah jadwal pelaksanaan OSN SD/MI/Sederajat Tahun 2024.

1. Sosialisasi OSN-SD tahun 2024 : 16-19 Januari 2024.

2. Pendaftaran Peserta OSN-SD :   22 Jan-3 Maret 2024.

3. Ujicoba aplikasi dan simulasi OSN-K : 13-16 Maret 2024.

4. Pelaksanaan OSN-K : 20-21 Maret 2024.

5. Pengumuman peserta yang lolos ke OSN-P : 15 April 2024.

6. Ujicoba aplikasi dan simulasi OSN-P : 1 s.d 4 Mei 2024.

7. Pelaksanaan OSN-P : 20-21 Mei 2024.

8. Pengumuman peserta yang lolos ke OSN Tingkat Nasional : 3 Juni 2024.

9. Pelaksanaan OSN Tingkat Nasional : 5-11 Agustus 2024.


Bidang dan Cabang Lomba OSN SD 2024

Ajang OSN masuk dalam kelompok bidang Riset dan Inovasi. Cabang lomba dalam Olimpiade Sains Nasional jenjang SD/MI /Sederajat adalah:

1. Matematika; dan

2. Ilmu Pengetahuan Alam (IPA).

Silabus OSN SD Tahun 2024

Silabus OSN SD Tahun 2024

Silabus OSN SD tahun 2024 ini untuk memberikan informasi cakupan dan urutan materi sesuai dengan kurikulum sekolah dasar. Silabus ini dapat dijadikan pedoman pihak terkait dalam rangka persiapan untuk mengikuti ajang tersebut.

Silabus OSN SD 2024 disusun berdasarkan silabus olimpiade sains internasional. Silabus OSN tersebut terdiri dari kompetensi, materi, dan lingkup materi. Kompetensi adalah deskripsi dari kemampuan yang diujikan. Materi adalah topik yang diujikan. Lingkup materi adalah deskripsi batasan materi yang diujikan.

Lingkup materi yang tercantum dalam silabus OSN SD ini merupakan bahan acuan untuk menyusun kisi-kisi soal OSN dan naskah soal OSN yang dapat diinterpretasikan pada tingkat kesulitan soal yang berbeda. Tingkat kesulitan tersebut dibuat berjenjang, dengan soal babak final lebih sulit dari soal babak penyisihan.


Silabus OSN SD Tahun 2024 dan kisi-kisi soal

👉=======UNDUH DISINI=======👈

Demikianlah postingan ini, jika menurut Anda Bermanfaat silahkan SHARE, Terimakasih

@Salam Website Nasty 

telegram

0 Response to "Download Silabus OSN SD Tahun 2024"

Post a Comment

Silahkan Berkomentar dengan Jelas dan Sopan