INFO TERKINI :
MUSIK DAN INTERNET

Lihat dan Download Lirik lagu Gratis dan Terlengkap dari lagu Daerah, Nasional, dan Internasional


Topik Karya Jambore GTK Hebat Tahun 2024

 Website Nasty Topik Karya Jambore GTK Hebat Tahun 2024

Jambore GTK Hebat 2024 merupakan  kegiatan yang diselenggarakan oleh Ditjen GTK dalam rangka perayaan besar untuk memperingati Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2024.

Jambore Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Hebat diselenggarakan sebagai bentuk penghargaan bagi para Guru dan Tenaga kependidikan dari seluruh Indonesia yang telah berinovasi dan berdedikasi dalam peningkatan kualitas pendidikan, serta memberikan penghargaan kepada komunitas belajar inspiratif dalam meningkatkan kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan.

Melalui kegiatan Jambore GTK Hebat ini, peserta akan memperoleh pengalaman belajar, berkarya, dan berbagi bersama rekan guru dan tenaga kependidikan yang karyanya sama-sama terpilih pada Jambore GTK Hebat.

Peserta juga dapat berjejaring dengan komunitas belajar baru. Karya-karya yang terkumpul nantinya juga dapat menginspirasi guru dan tenaga kependidikan lainnya.

Kategori peserta Jambore GTK Hebat terdiri dari Guru/Pendidik, Kepala Sekolah, Pengawas, dan Tenaga Kependidikan lainnya.


Topik Karya Jambore GTK Hebat Tahun 2024
Topik Karya Jambore GTK Hebat Tahun 2024

Penghargaan Jambore GTK Hebat terbagi dalam 3 (tiga) jenis, yaitu GTK Inovatif, GTK Dedikatif, dan Komunitas Belajar Inspiratif.

1. GTK Inovatif

Guru dan Tenaga Kependidikan yang melakukan upaya pembaharuan strategi, inovasi, berbagi, dan berkolaborasi dengan menggunakan teknologi dalam menerapkan Kurikulum Merdeka sesuai dengan bidang tugas pokok dan fungsinya di lapangan serta membudayakan refleksi dan evaluasi untuk melakukan transformasi secara berkelanjutan.

2. GTK Dedikatif

Guru dan Tenaga Kependidikan yang mencurahkan tenaga, pikiran, waktu dan  selalu mengabdikan diri secara konsisten dalam melaksanakan tugasnya yang berdampak pada kemajuan pendidikan. GTK Dedikatif selalu siap menghadapi tantangan dan tangguh menghadapi kesulitan dalam pendidikan yang berorientasi kepada peserta didik dengan atau tanpa memanfaatkan teknologi.

3. Komunitas Belajar Inspiratif

Komunitas belajar inspiratif adalah komunitas belajar yang melalui kolaborasi, berbagi praktik, dan belajar bersama telah memberikan dampak nyata bagi kualitas pembelajaran murid serta peningkatan kompetensi guru sehingga menggugah inspirasi bagi satuan pendidikan lain untuk ikut bergerak.

Berikut ini adalah topik karya Jambore GTK Hebat Tahun 2024.

Kategori PesertaTopik
  • Guru PAUD Dikmas
  • Pembelajaran Berdiferensiasi
  • Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5).
  • Asesmen Pembelajaran.
  • Alat Permainan Edukatif (APE – untuk Guru TK dan Pendidik PAUD ).
  • Pendampingan dan Pembinaan Pembelajaran ( Untuk Penilik )
  • Pengimbasan Praktik Baik Implementasi Kurikulum Merdeka ( Untuk Penilik)
  • Guru Dikdas
  • Pembelajaran Berdiferensiasi
  • Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5)
  • Asesmen Pembelajaran
  • Guru Dikmensus
  • Pembelajaran Berdiferensiasi
  • Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5)
  • Asesmen Pembelajaran
  • PPG
  • Pembelajaran Berdiferensiasi
  • Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5)
  • Asesmen Pembelajaran
  • Pendampingan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL)
  • Kepala Sekolah
  • Kepemimpinan Pembelajaran
  • Perencanaan Berbasis Data
  • Prestasi Sekolah
  • Pendampingan dan Pembinaan Pembelajaran
  • Pengimbasan Praktik Baik Implementasi Kurikulum Merdeka
  • Pengawas Sekolah
  • Pendampingan dan Pembinaan Pembelajaran
  • Pengimbasan Praktik Baik Implementasi Kurikulum Merdeka
  • Tenaga Administrasi Sekolah
  • Melaksanakan administrasi sekolah
  • Inovasi layanan administrasi sekolah
  • Prestasi layanan administrasi sekolah
  • Kompetensi layanan administrasi sekolah
  • Tenaga Perpustakaan Sekolah
  • Penatalaksanaan perpustakaan
  • Inovasi layanan perpustakaan
  • Prestasi perpustakaan
  • Kompetensi tenaga perpustakaan
  • Tenaga Laboratorium Sekolah
  • Pengelolaan laboratorium sekolah
  • Inovasi layanan laboratorium sekolah
  • Prestasi laboratorium sekolah
  • Kompetensi tenaga laboratorium sekolah

Baca :

Demikianlah postingan ini, jika menurut Anda Bermanfaat silahkan SHARE, Terimakasih

@Salam Website Nasty 

telegram

0 Response to "Topik Karya Jambore GTK Hebat Tahun 2024"

Post a Comment

Silahkan Berkomentar dengan Jelas dan Sopan