INFO TERKINI :
MUSIK DAN INTERNET

Lihat dan Download Lirik lagu Gratis dan Terlengkap dari lagu Daerah, Nasional, dan Internasional


Tema dan Logo Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-95 Tahun 2023

Tema dan Logo Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-95 Tahun 2023

Berikut ini adalah tema dan logo pada peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-95 Tahun 2023.

Tema dan logo Hari Sumpah Pemuda Tahun 2023 tersebut dipublikasikan oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia.

Tema dan logo Hari Sumpah Pemuda 2023 ditetapkan untuk memeriahkan pelaksanaan peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) yang ke-95 di tahun 2023 ini.

Tema dan logo HSP Ke-95 Tahun 2023 selanjutnya akan menjadi branding di dalam rangkaian kegiatan peringatan hari bersejarah nasional tersebut.

Sumpah Pemuda menjadi salah satu tonggak utama dalam sejarah pergerakan kemerdekaan Indonesia. Ikrar Sumpah Pemuda dianggap sebagai kristalisasi semangat untuk menegaskan cita-cita berdirinya negara Indonesia.

Sejarah lahirnya Sumpah Pemuda tanggal 28 Oktober 1928 merupakan peristiwa yang sangat monumental bagi perjalanan sejarah bangsa Indonesia.

Ikrar Sumpah Pemuda yang dibacakan pada Kongres Pemuda II dan dihadiri kaum muda lintas suku, agama, dan daerah telah melahirkan semangat persatuan, sehingga 17 tahun kemudian melahirkan Proklamasi Kemerdekaan Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945.

Tanggal 28 Oktober ditetapkan sebagai Hari Sumpah Pemuda sejak tahun 1959, yaitu hari nasional bukan hari libur yang ditetapkan pemerintah. Penetapan Hari Sumpah Pemuda tanggal 28 Oktober ini berdasarkan Keputusan Presiden Keppres Nomor 316 Tahun 1959 tertanggal 16 Desember 1959.

Di dalam Keppres Nomor 316 Tahun 1959 Pasal 1 disebutkan bahwa salah satu Hari Nasional yang bukan hari libur tersebut adalah Hari Sumpah Pemuda pada tanggal 28 Oktober 1928.

BACA JUGA :

Peringatan Hari Sumpah Pemuda Tahun 2023

Maksud dan tujuan peringatan Hari Sumpah Pemuda Tahun 2023 adalah sebagai berikut.

1. Meningkatkan semangat pemuda dalam mengimplementasikan nilai-nilai Sumpah Pemuda, Undang-Undang Kepemudaan dan Perpres Nomor 43 Tahun 2022.

2. Menumbuhkembangkan pemuda menjadi pribadi berkarakter, berkapasitas, dan berdaya saing.

3. Mendorong pemuda sebagai pelopor semangat kebangsaan dan pemersatu bangsa.

4. Membangkitkan semangat kolaborasi dalam memajukan negeri.

Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 Tahun 2023 diselenggarakan secara Nasional di tingkat Pusat, Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan dan Perwakilan RI di luar negeri.

Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 wajib diselenggarakan oleh lembaga pemerintah dan non pemerintah, organisasi kepemudaan, LSM, lembaga pendidikan dengan berpedoman pada buku Pedoman Pelaksanaan Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 Tahun 2023 yang dikeluarkan oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga.

Peringatan Hari Sumpah Pemuda diselenggarakan secara terarah dan terpadu dengan membentuk panitia pada setiap tingkatan, dimulai dari tingkat Pusat sampai tingkat Daerah


Tema Hari Sumpah Pemuda Tahun 2023

Tema Hari Sumpah Pemuda ke 95 Tahun 2023 adalah “BERSAMA MAJUKAN INDONESIA“.

Tema ini mengandung makna sebagai berikut.

1. Membangun Semangat Kolaborasi dari semua elemen Bangsa dalam Memajukan Indonesia.

2. Memantapkan kerja bersana dalam satu orkestrasi gerak langkah melalui rangkaian peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 Tahun 2023 sehingga tercipta Pemuda Maju.

3. Meraih Peningkatan Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) melalui kerjasama lintas kementerian dan lembaga serta pemerintah daerah.


Logo Hari Sumpah Pemuda 2023

Di dalam upaya menyemarakkan Peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) tahun 2023, Kementerian Pemuda dan Olahraga telah menetapkan logo HSP Ke‑93 Tahun 2023 sebagai identitas tunggal.

Berikut ini adalah visualisasi logo peringatan Hari Sumpah Pemuda Tahun 2023.

Logo Hari Sumpah Pemuda 2023

Makna logo HSP 2023

1. RationaleLogo: Masing-masing bentuk merupakan stilasi 4 manusia yang mensimbolkan kolabarasi.

2. Ragam warna menunjukkan keanekaragaman suku, bahasa dan budaya dengan heterogenitas sebagai dasar kekuatan.

3. Beberapa orang yang membentuk lingkaran menunjukkan semangat kolaboratif dalam orkestrasi “Bersama Majukan Indonesia

Logo HSP Ke-95 Tahun 2023 selengkanya dapat di unduh di sini.


Demikianlah postingan ini, jika menurut Anda Bermanfaat silahkan SHARE, Terimakasih

@Salam Website Nasty 

telegram

0 Response to "Tema dan Logo Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-95 Tahun 2023"

Post a Comment

Silahkan Berkomentar dengan Jelas dan Sopan