Surat Edaran Seleksi Administrasi PPG Dalam Jabatan Guru Madrasah Mapel Agama Tahun 2025 Batch-III
Surat Edaran Seleksi Administrasi PPG Dalam Jabatan Guru Madrasah Mapel Agama Tahun 2025 Batch-III
Simak informasi terbaru terkait terbitnya Surat Edaran Seleksi Administrasi PPG Dalam Jabatan Guru Madrasah Mapel Agama Tahun 2025 Batch-III berikut ini.
Direktorat Jenderal Pendidikan Islam, Kementerian Agama RI telah menerbitkan Surat Edaran Nomor B-262/Dt.I.II/HM.00/07/2025 tentang Seleksi Administrasi PPG Dalam Jabatan Bagi Guru Madrasah Batch-III Mata Pelajaran Agama Tahun 2025.
Adapun isi Surat Edaran Seleksi Administrasi PPG Dalam Jabatan Guru Madrasah Mapel Agama Tahun 2025 Batch-III tersebut adalah sebagai berikut.
Kepada Yth.
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi cq. Kepala Bidang Pendma/Pendis/Pakis
Seluruh Indonesia
Merujuk surat Ketua Panitia Nasional PPG Kementerian Agama Nomor B- 254/Dt.I.II/HM.00/07/2025 tanggal 10 Juli Tahun 2025 tentang Penyampaian Jadwal PPG Batch-III, Direktorat Jenderal Pendidikan Islam melalui Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah membuka seleksi administrasi program PPG Dalam Jabatan bagi guru madrasah mapel agama yang telah memenuhi syarat sebagai berikut.
1. Terdaftar aktif sebagai guru madrasah pada EMIS GTK.
2. Memiliki NPK.
3. emiliki TMT paling lambat 30 Juni 2023.
4. Memiliki kualifikasi akademik minimal S-1/D-IV yang sesuai dengan mapel PPG Dalam Jabatan Mata Pelajaran Agama.
5. Belum mencapai batas usia pensiun guru berdasarkan ketentuan peraturan perundang- undangan.
6. Belum memiliki sertifikat.
Bagi guru yang memenuhi syarat sebagaimana pada poin diatas dimohon untuk mendaftarkan diri dengan tata cara dan ketentuan sebagai berikut,
`1. Mendaftar secara mandiri melalui tautan https://emisgtk.kemenag.go.id.
2. Menandatangani dan mengunggah Pakta Integritas saat melakukan pendaftaran.
3. Penandatanganan Pakta Integritas bersifat hukum, sehingga calon peserta wajib mengikuti PPG sampai tuntas dengan komitmen dan daya juang tinggi dalam meraih kelulusan.
4. Kandidat calon peserta PPG Dalam Jabatan bagi Guru Madrasah Mata Pelajaran Agama Tahun 2025 akan dipilih berdasarkan regulasi yang berlaku.
Demikian, atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.
JADWAL PPG DALAM JABATAN BAGI GURU MADRASAH BATCH-III MATA PELAJARAN AGAMA TAHUN 2025
No | Uraian Kegiatan | Waktu |
1. | Pendaftaran Seleksi Administrasi PPG Daljab melalui EMIS GTK | 21 s.d 27 Juli 2025 |
2. | Verifikasi dan Validasi Berkas Seleksi Administrasi oleh Admin Kabupaten/Kota dan Admin Provinsi | 21 Juli s.d 3 Agustus 2025 |
3. | Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi dan Penempatan LPTK | 17 Agustus 2025 |
4. | Lapor Diri ke LPTK oleh Calon Peserta PPG Dalam Jabatan | 18 s.d 31 Agustus 2025 |
5. | Pelaksanaan PPG Dalam Jabatan | 1 September s.d 3 Oktober 2025 |
6. | Pendampingan dan Tryout | 4 s.d 8 Oktober 2025 |
7. | Pelaksanaan UKMPPG | 11 s.d 26 Oktober 2025 |
BACA JUGA :
- Pedoman Akademik PPG Dalam Jabatan Kemenag Tahun 2025
- KMA Nomor 1 Tahun 2025 tentang Juknis PPG Dalam Jabatan Kemenag Tahun 2025
- KMA Nomor 2 Tahun 2025 tentang Panitia Nasional PPG Kemenag Tahun 2025
UNDUH Surat Edaran Seleksi Administrasi PPG Dalam Jabatan Guru Madrasah Mapel Agama Tahun 2025 Batch-III
@Salam Website Nasty
0 Response to "Surat Edaran Seleksi Administrasi PPG Dalam Jabatan Guru Madrasah Mapel Agama Tahun 2025 Batch-III"
Post a Comment
Silahkan Berkomentar dengan Jelas dan Sopan